PERSISJABAR.OR.ID — Bidang Pendidikan Pimpinan Wilayah (PW) Persatuan Islam (Persis) Jawa Barat menggelar kegiatan edukasi modul pembelajaran bagi para asatidz di lingkungan SMK 03 Persis Pusaka Jaya, Kabupaten Subang, Sabtu (13/12/2025).
Kegiatan ini menghadirkan dua pemateri dari Bidgar Pendidikan PW Persis Jabar, yakni Ustaz H. Bubun Farhabun, S.Pd.I. dan Ustaz H. Farhahd, M.Pd. Acara tersebut diikuti oleh seluruh asatidz SMK 03 Persis Pusaka Jaya serta dihadiri oleh perwakilan Bidgar Pendidikan PD Persis Subang, Ustaz Haerudin, S.Pd.I., dan Pengawas Pembina SMK, Tcetcep Rony Budiman, S.Pd., M.T.
Kepala SMK 03 Persis Pusaka Jaya, Ustaz Carjo Suparjo, S.Pd.I., mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program peningkatan kompetensi asatidz. Program tersebut bertujuan meningkatkan kualitas pembelajaran agar selaras dengan kondisi pendidikan terkini serta peraturan yang berlaku.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap para asatidz memiliki kemampuan yang lebih baik dalam mendidik peserta didik sesuai tuntutan zaman dan regulasi pendidikan,” ujarnya.
Sementara itu, Pengawas Pembina SMK, Tcetcep Rony Budiman, menyampaikan apresiasinya atas perkembangan SMK 03 Persis Pusaka Jaya. Ia menilai sekolah tersebut menunjukkan kemajuan yang positif dan diharapkan ke depan mampu bersaing dengan lembaga pendidikan lainnya.
Hal senada disampaikan Bidgar Pendidikan PD Persis Subang, Ustaz Haerudin, S.Pd.I. Ia berharap SMK 03 Persis Pusaka Jaya dapat menjadi lembaga unggulan milik jam’iyah yang mampu menjadi rujukan bagi anggota, simpatisan, serta masyarakat sekitar dalam memilih pendidikan bagi putra-putrinya.
Dalam sesi materi, Ustaz H. Bubun Farhabun, S.Pd.I. menuturkan terkait pemahaman visi, misi, fungsi, dan tujuan Pendidikan Persatuan Islam, serta pemahaman terhadap peraturan jam’iyah. Menurutnya, keselarasan visi dan misi antara sekolah dan asatidz menjadi kunci terwujudnya tujuan pendidikan secara optimal.
Pemateri kedua, Ustaz H. Farhahd, M.Pd., membahas pentingnya modul ajar sebagai bagian integral dari proses pembelajaran. Ia menjelaskan bahwa penyusunan modul ajar yang terarah akan membantu proses pembelajaran berjalan sistematis dan menghasilkan capaian belajar yang maksimal.


1 Comment
Maa syaa Allah…luar biasa